5
Fakta Menarik Seputar Telur yang Tidak Kamu Tahu
Bagi orang Indonesia,
telur merupakan salah satu makanan yang paling banyak digemari. Selain
mengolahnya yang lebih mudah , telur juga memiliki cita rasa yang nikmat dan sehat
untuk tubuh kita.
Telur memiliki
kandungan protein dan nutrisi yang baik untuk kesehatan tubuh kita. Selain kandungan gizinya yang
baik, di dalam telur juga memiliki beberapa fakta menarik yang mungkin selama
ini kamu tidak mengetahuinya. dia 5 fakta menarik seputar telur yang tidak kamu
tahu. Yuk, simak bersama !
1. Ukuran Berpengaruh
Selain memiliki banyak
jenis, telur juga memiliki ukuran yang berbeda – beda. Dan ukuran telur ini
menjadi salah satu fakta menarik dimana jika ukuran telur ini mempengaruhi isi
di dalamnya. Ukuran telur ini mempengaruhi seberapa banyak jumlah isi di
dalamnya. Contohnya saja jika ukuran telur tersebut besar , maka telur tersebut
mengandung isi, protein, dan kalori yang lebih banyak dibandingkan telur yang
berukuran kecil.
2. Nutrisi Didalamnya
Slah satu fakta
menarik di dalam telur ini mengenai nutrisinya yang baik untuk kesehatan.
Selain mengandung kalori, telur juga mengandung protein berkualitas tinggi,
lutein, dan zeaxanthin, yaitu antioksidan yang membantu fungsi mata. Telur juga
mengandung vitamin A, D, B12, riboflavin, fosfor, dan folat yang baik
dikonsumsi untuk meningkatkan kesehatan tubuh kita.
3. Baik untuk diet
Walaupun telur ini
mengandung kalori , namun telur ini menjadi salah satu makanan terbaik untuk
diet. Satu butir telur mengandung 70 kalori dan enam gram protein. Hal ini
berarti meski telur mengandung kalori, namun jumlahnya relatif sedikit dan
kecil dan sangat baik untuk menjaga berat badan .
4. Baik dikonsumsi Untuk Olahraga
Telur merupakan
makanan yang memiliki kandungan protein berkualitas tinggi. Sehingga telur ini
menjadi salah satu makanan yang baik dikonsumsi untuk olahraga. Sebab,
kandungan protein di dalam telur ini sangat dibutuhkan tubuh untuk membangun
dan memperbaiki jaringan otot yang sudah digunakan selama berolahraga. Bahkan,
protein di dalam telur ini juga penting untuk menyediakan asam amino bagi tubuh
untuk membentuk otot setelah berolahraga.
5. Kandungan Lemak di dalamnya
Telur juga merupakan
makanan yang memiliki kandungan lemak baik. Di dalam telur yang memiliki ukuran
besar ini mengandung 1,5 gram lemak jenuh dan 1,8 gram lemak tak jenuh.
Bahkan , telur juga mengandung asam lemak omega-3 dengan memberikan
suplemen omega-3 pada ayam.
Nah, itulah dia kelima
fakta menarik seputar telur yang tidak kamu tahu.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar